Renungan Harian “Ketika Kebenaran di Tolak” Oleh: Pdt. Dr. Hengky Andrian, M.Th
Ayat hafalan: Yohanes 3:18 “…Barangsiapa tidak percaya, ia telah berada di bawah hukuman…”
Isi Renungan:
Menolak Yesus bukan hanya menolak ajaran agama. Itu berarti menolak pribadi yang adalah sumber hidup dan keselamatan.
Jika seseorang sudah mendengar Injil tapi memilih untuk tidak percaya, maka dia menolak satu-satunya jalan keselamatan yang Tuhan sediakan dengan kasih-Nya.
Namun, kita tidak dipanggil untuk menghakimi akhir hidup orang lain. Kita dipanggil untuk terus berdoa dan menjadi saksi yang setia. Hanya Tuhan yang tahu kapan hati seseorang akan terbuka.
Doa:
Tuhan, tolong aku setia bersaksi tentang Engkau. Jika ada orang-orang yang kukasihi belum percaya, jamahlah hati mereka. Pakailah aku sebagai saluran kasih-Mu. Amin.